Kabar duka datang dari Partai Demokrat. Di mana, anggota DPR RI tertua yang berasal dari daerah pemilihan Provinsi Sumatera Utara Abdul Wahab Dalimunthe tutup usia.
Mantan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara itu menghembuskan nafas terakhirnya di RS Colombia Asia, Senin (7/11).
Kabar itu dibenarkan Pelaksana Tugas Ketua DPD Partai Demokrat Sumatera Utara Herri Zulkarnain Hutajulu.
Baca juga: Ketua DPRD Sumut dukung program layanan limbah PDAM Tirtanadi
"Benar," katanya ketika dimintai konfirmasi.
Herri pun mendoakan agar dosa almarhum semasa hidup di dunia diampuni oleh Allah SWT.
Abdul Wahab Dalimunthe rencananya disemayamkan di rumah duka di Kompleks Taman Setia Budi Indah, Medan.
Abdul Wahab Dalimunthe kelahiran 10 Januari 1939. Ia merupakan sosok yang mengawali karir sebagai birokrat dan melanjutkannya ke politik.
Ia menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhan Batu (1967–1980). Kemudian menjabat Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (1996–1998).
Kemudian menjadi Wakil Gubernur Sumatera Utara (1998–2003). Selanjutnya menjabat Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara (2004–2009).
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Mantan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara itu menghembuskan nafas terakhirnya di RS Colombia Asia, Senin (7/11).
Kabar itu dibenarkan Pelaksana Tugas Ketua DPD Partai Demokrat Sumatera Utara Herri Zulkarnain Hutajulu.
Baca juga: Ketua DPRD Sumut dukung program layanan limbah PDAM Tirtanadi
"Benar," katanya ketika dimintai konfirmasi.
Herri pun mendoakan agar dosa almarhum semasa hidup di dunia diampuni oleh Allah SWT.
Abdul Wahab Dalimunthe rencananya disemayamkan di rumah duka di Kompleks Taman Setia Budi Indah, Medan.
Abdul Wahab Dalimunthe kelahiran 10 Januari 1939. Ia merupakan sosok yang mengawali karir sebagai birokrat dan melanjutkannya ke politik.
Ia menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhan Batu (1967–1980). Kemudian menjabat Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (1996–1998).
Kemudian menjadi Wakil Gubernur Sumatera Utara (1998–2003). Selanjutnya menjabat Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara (2004–2009).
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021