Tim Provinsi Sumatera Utara kunjungi Posko PPKM Mikro Kampung Paten Silemang, Selasa (8/6) di jalan AR Lubis Kota Tebing Tinggi.

Tim Provinsi Sumut terdiri dari Kadis PMD Prov Sumut Aspan Sofian beserta Staf Ahli Gubsu Binsar Situmorang disambut Kapolsek Padang Hilir Kompol Pahotan Manurung,SH dan Lurah Tebing Tinggi Elmina Miranda.

Hadir dalam giat pengecekan Posko PPKM Mikro tersebut Sekertaris Diskominfo Nurliza Kartika, Sekdakot Mhd Dimiyathi, Ka BPBD Wahid Sitorus dan Camat Padang Hilir Ramadhan B Pulungan.

Baca juga: Positif COVID-19 di Tebing Tinggi bertambah lagi

Kunjungan Tim Provinsi Sumut bertujuan untuk mengecek kesiapan Posko PPKM Mikro mulai dari tempat isolasi, tracing tamu tingkat kelurahan dalam menghadapi penularan pandemi COVID-19 khususnya di kelurahan Tebing Tinggi.

Dalam peninjauan tersebut tim Provsu memberikan beberapa masukan dan saran-saran, dengan harapan PPKM Mikro ini lebih aktif dan giat lagi memberdayakan masyarakat. 

 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021