Kapolsek Padang Tualang, Kabupaten Langkat, bagikan sembilan bahan pokok (sembako) kepada 60 warga kurang mampu di kawasan itu, yang diantar langsung para personel di Polsek tersebut.

Hal itu disampaikan Kapolsek AKP Tarmizi Lubis SH, di Padang Tualang, Rabu.

Sembako tersebut langsung dibawa dan diantarkan oleh personel Polsek Padang Tualang, kepada keluarga kurang mampu, yang selama ini menjadi program Polsek untuk terus berbagi kasih sayang kepada mereka.

Baca juga: Musda PAN Langkat tetapkan Antoni Ginting ketua terpilihBaca juga: Kecelakaan lalu lintas, seorang warga Tanjung Pura meninggal dunia

"Ini juga program Polri satu Polisi satu keluarga dengan memberikan sembako berupa beras lima kilogram, gula satu kilogram, minyak makan satu kilogram, susu satu kaleng, sabun mandi tiga, teh celup satu kotak," katanya.

Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermamfaat buat 60 keluarga yang tidak mampu tersebut ditengah suasana COVID-19 ini.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021