Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sumatera Utara (Sumut) tengah menyelidiki penyebab naiknya harga kacang kedelai di pasaran.
 
Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan, Rabu (6/1), mengatakan pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumut melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan.
 
"Tim gabungan ini turun ke sejumlah pasar untuk menyelidiki penyebab kenaikan harga kacang kedelai ini. Kami akan mencari tahu siapa distributor kacang kedelai untuk daerah ini," katanya kepada wartawan.

Baca juga: KPPU ingatkan importir kedelai di Sumut tidak menahan stok
 
Satgas Pangan akan mengambil tindakan tegas terhadap distributor jika dengan sengaja mempermainkan harga kedelai sehingga memicu kenaikan harga komoditi strategis itu.
 
Dengan turunnya satgas pangan ini, kata dia, diharapkan dapat kembali menormalkan harga kacang kedelai di daerah.
 
"Kemudian, harga tahu maupun tempe di pasaran dapat kembali normal," ujarnya.

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021