Bupati JR Saragih membuka penyelenggaraan MTQ Ke 46 tahun 2020 tingkat Kabupaten Simalungun, di Gedung MUI, Jalan Asahan, Kamis (20/8), secara virtual. 

Pembukaan yang ditandai dengan sirena dan rebana, dihadiri Ketua MUI H Abdul Halim Lubis, Kapolres AKBP Agus Waluyo, Kepala Kantor Kemenag H Sakoanda Siregar didampingi Kasie Penyelenggaraan Haji dan Umroh H Amrisyam Simamora, perwakilan Dandim 0207 Sml dan peserta serta kafilah kontingen. 

Kegiatan menerapkan protokol kesehatan dengan kewajiban pakai masker, berjarak dan mencuci tangan serta pengukuran suhu tubuh sebelum memasuki gedung MUI. 

Baca juga: Layanan daring Dinas Dukcapil Simalungun permudah warga dan cegah penyebaran COVID-19

Baca juga: Pemakaian masker wajib di perkantoran Pemkab Simalungun cegah penyebaran COVID-19

Bupati berharap melalui kehiatan semakin terjalin tali silaturahmi dan berpesan kepada peserta yang terpilih nantinya menjaga nama baik Simalungun. 

Ketua LPTQ, Ramadhani Purba melaporkan, perlombaan diikuti 543 peserta dan diadakan di tiga lokasi, yakni gedung MUI, ruang kelas UISU, kantor Kementerian Agama. 

Pemenang enam cabang yang diperlombakan selama 20-22 Agustus, menjadi utusan ke tingkat Provinsi Sumut di Medan pada awal September 2020.

Pewarta: Waristo

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020