Wali Kota Binjai Muhammad Idaham didampingi Ketua TP PKK Lisa Andrianimeninjau pelaksanaan pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor di UPTD Puskesmas Hah Hasan, Kelurahsan Limau Sundai, Kecamatan Binjai Barat, Senin.

Dimana program pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor ini dilaksanakan dalam rangka memperingati momentum Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-27.

"Selamat Harganas ke-27 semoga semua keluarga yang ada di Indonesia khususnya di Binjai, Sumatera Utara  menjadi warga yang sejahtera dan bahagia. Itu harapan kita,” kata Idaham. 

Baca juga: Momentum HANI, PMII Langkat-Binjai dan STAI JM Tanjung Pura beranjangsana ke BNN

Baca juga: Polisi Selesai Binjai tangkap pemilik sabu-sabu

Ia mengatakan Binjai akan memenuhi target yang diberikan terhadap akseptor KB dalam rangka untuk memenuhi sejuta akseptor KB di Indonesia.

"Kami sudah mempersiapkan dengan baik, Inn Shaa Allah kita bisa menyelesaikannya sehingga  di Harganas ini dan program sejuta akseptor KB di Indonesia membuat Binjai lebih bersemangat untuk bisa semua keluarga yang ada disini menjadi akseptor KB,” ungkapnya.

Idaham menambahkan pihaknya tetap melakukan strategi untuk tetap menjaga kesejahteraan dan kesehatan keluarga di Binjai pada pandemi COVID-19, seperti tetap  melaksanakan posyandu dengan protokol kesehatan.

”Semua petugas posyandu kami dibekali dengan tutorial protokol  COVID-19 dalam membuka posyandu, karena anak l-anak kita sudah pada tahap imunisasi dan pemeriksaan kesehatan,” ucapnya. 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020