Selama puluhan tahun tidak tersentuh, akhirnya jalan Simpang III – Sigodung selesai diaspal hotmix. Jalan itu menghubungkan Desa Simpang III/Lae Bingke, Kelurahan Bajamas, Desa Mas Nauli, Desa Muara Ore, menuju Desa Sigodung di Kecamatan Sirandorung Kabupaten Tapanuli Tengah.

Proses pengaspalan jalan di Kabupaten Tapanuli Tengah itu terlaksana di masa kepemimpinan Bupati Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Tapteng Darwin Sitompul.

Menurut Diskominfo Tapteng, peningkatan ruas jalan Simpang III - Sigodung dengan aspal hotmix sepanjang 8.750 meter x 4,5 meter itu dibangun menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Perubahan APBD (P-APBD) Tapteng Tahun Anggaran (TA) 2019, yaitu melalui DAK TA 2019 sepanjang 6.200 m x 4,5 m dengan biaya Rp11.923.010.000 dan melalui P-APBD TA 2019 sepanjang 2.550 m x 4,5 m dengan pagu dana Rp5.665.000.000.

Atas terwujudnya peningkatan Jalan Simpang III - Sigodung, masyarakat Kecamatan Sirandorung khususnya Kelurahan Bajamas mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Tapteng Darwin Sitompul.

Salah seorang warga Desa SP-2 Kelurahan Bajamas, Sumartini (57), didampingi warga lainnya mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Tapteng, yang telah membangun akses jalan hotmix di desa mereka.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Darwin Sitompul yang telah membangun jalan kami dengan aspal hotmix. Pembangunan jalan ini udah lama kami tunggu-tunggu. Dengan terbangunnya jalan ini, kita tidak malas dan semakin bersemangat menjual hasil bumi. Sekarang udah mulai lancar, tidak ada kendala lagi karena jalan rusak,” kata Sumartini, Minggu (24/11).

Sementara itu, Lurah Bajamas Rasman Marbun (44 ) juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Tapteng atas terealisasinya peningkatan Jalan Simpang III - Sigodung.

Dijelaskannya, ruas jalan itu bagi Kelurahan Bajamas adalah jalan akses yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Jalan itu hampir 30 tahun tidak pernah tersentuh pembangunan, sekarang sudah dibangun jalan hotmix di masa kepemimpinan Bupati Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Darwin Sitompul.

“Seluruh warga sangat bahagia dengan terbangunnya jalan ini karena lebih mudah mengirim segala hasil bumi yang berada di Kelurahan Bajamas ini dan desa sekitarnya. Kami juga berharap mudah-mudahan Bupati dan Wakil Bupati diberikan Tuhan kesehatan dan dapat melanjutkan pembangunan, khususnya di Kecamatan Sirandorung dan umumnya di Kabupaten Tapanuli Tengah yang kita cintai ini,” pungkasnya.

Lurah Bajamas menjelaskan potensi daerah di Kelurahan Bajamas meliputi karet, kelapa sawit, industri rumah tangga (home industry) berupa tahu, tempe, kerupuk, gula merah yang dipasarkan sampai ke Kota Medan. Dengan kondisi jalan yang baik dengan aspal hotmix, ia semakin yakin kondisi ekonomi masyarakat semakin meningkat dan sejahtera.

Baca juga: Jalan selesai diperbaiki, warga ucapkan terima kasih kepada Bupati Tapteng

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019