Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) - Sebanyak empat siswa Pesantren Modern Unggulan Terpadu Darul Mursyid (PDM) dinyatakan lolos Olimpiade Sain Nasional (OSN)  2018 Tingkat Nasional di Padang Sumatera Barat.

Yusri Lubis, wakil direktur bidang pendidikan PDM, di Tapanuli Selatan, Kamis, mengatakan keikutsertaan empat siswanya ke OSN Padang menambah deretan panjang prestasi yang diraih siswa (sekolah) itu.

Keempat siswa berprestasi tersebut yaitu Muhammad Ribhi Marbun (bidang studi Matematika), Muhammad Anwar Ibrahim - Mukhlas Mahrawi (bidang studi Ekonomi)/Abu Syukri (bidang studi Kebumian).

Dikatakannya, Provinsi Sumatera Utara mengutus sebanyak 33 orang delegasi siswa sejumlah sekolah di daerah itu yang akan mengikuti event OSN 2018 Padang, dan empat orang diantara delegasi ini berasal dari PDM.

Sementara Jafar Syahbuddin Ritonga selaku direktur PDM mengucapkan selamat/bangga atas prestasi ke empat siswa yang lolos ke OSN 2018 Padang tersebut.

"Saya tahu ananda sudah mengharumkan nama daerah Tapanuli Selatan di tingkat Provinsi Sumut, ini juga kami doakan para ananda kiranya dapat mengharumkan nama baik Provinsi Sumatera Utara di kancah Nasional,"ujar Jafar.

 

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018