Dairi, 1/10 (Antarasumut) - Kabupaten Dairi sudah memperoleh berbagai penghargaan seperti penghargaan dari Kementerian PAN-RB, perolehan wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK RI Perwakilan Sumut dua tahun berturut-turut. 

Dengan berbagai capaian itu, Kabupaten Dairi tanpil menjadi sebuah daerah otonom yang semakin baik dalam menempatkan dirinya sejajar dan berdampingan dengan kabupetan kota yang ada di Sumatera Utara.

Hal itu dismapaikan Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang saat penyampaian pidato peringatan Hari Jadi ke-69 Kabupaten Dairi Tahun 2016 dalam sidang paripurna DPRD Dairi, Sabtu.

Oleh sebab itu, Kabupaten Dairi telah mencapai beberapa capaian dengan program prioritas yang telah ditetapkan. 
Diantaranya bidang pendidikan, Pemerintah Dairi senantiasa memenuhi sarana dan prasarana melalui penambahan ruang kelas, guru, perpustakaan, loboratorium, meubeleir.

Pewarta: Rel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016