Simalungun, 8/7 (Antarasumut) -  Kapolres Simalungun, Sumatera Utara, AKBP Andi Syariful Taufik memimpin upacara serah terima jabatan empat perwira,  di halaman Mapolres Simalungun, Pamatang Raya, Senin.

Jabatan di lingkungan Polres Simalungun yang diserahterimakan itu, masing-masing Wakapolres dari Kompol Amry Siahaan kepada Leo Siagian. Amry Siahaan selanjutnya akan menjadi Kasubdit III Ditresnarkoba Polda Sumut.

Selanjutnya, Kasat Intelkam dari AKP Juli Effendi AKP Elisa Sibuea, Kasat Reskrim dari AKP Ronny Nicholas Sidabutar AKP Wilson Bugner F. Pasaribu, dan Kasat Lantas dari AKP Hendrawan kepada AKP Muriyasnal.

"Saya ingatkan kepada seluruh personel agar tidak membeking hal-hal yang bersifat ilegal. Jabatan yang diemban merupakan amanah yang harus ditunaikan dengan penuh rasa tanggung jawab," ujar Kapolres Simalungun AKBP Andi Syaiful Taufik.

Ia juga mengingatkan jajaran Polres Simalungun  dalam menjalankan tugas melayani masyarakat perlu senantiasa meningkatkan dan memupuk budaya kerja yang profesional,  seiring dengan reformasi birokrasi yang telah dicanangkan pimpinan tertinggi Polri. (Wrt)

Pewarta: Waristo

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013