Medan (ANTARA) - Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed) Prof Baharuddin menyebutkan lulusan perguruan tinggi harus memiliki berbagai literasi demi kesuksesan nantinya di dunia kerja.
"Lulusan dituntut untuk lebih memiliki kesiapan diri, memiliki rasa empati, kepedulian, sense of belonging, dan kemampuan literasi bahasa, literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia yang dibutuhkan dunia kerja," katanya di Medan, Sumatera Utara (Sumut), Rabu.
Hal itu ia sampaikan pada saat mewisuda 1.680 lulusan Unimed terdiri atas 161 lulusan Program Pascasarjana, 196 lulusan Fakultas Ilmu Pendidikan, 253 lulusan Fakultas Bahasa dan Seni, 142 lulusan Fakultas Ilmu Sosial, 382 lulusan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, 209 lulusan Fakultas Teknik, 126 lulusan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan 211 lulusan Fakultas Ekonomi.
Ia mengatakan pada era kemajuan teknologi yang terus berkembang, dimana teknologi informasi telah menjadi unsur penting dalam kehidupan manusia, maka dibutuhkan keterampilan dan kolaborasi dalam dunia kerja.
Dalam melangkah ke jenjang karir dan dunia kerja, kata dia, setidaknya dibutuhkan ilmuwan yang kreatif, mampu menyelesaikan masalah, mampu bekerja sama secara timework, kemampuan negosiasi, manajemen waktu, mampu mengambil keputusan penting, mampu mengendalikan emosi, dan mampu berpikir kritis.
Ia menyebutkan masyarakat menaruh harapan besar kepada Unimed untuk mendidik dan menghasilkan guru, insinyur, konselor, pamong belajar, dan tenaga kerja yang bermutu dan berkarakter mulia serta memiliki kecerdasan intelektual, spiritual, emosional, dan kinestetik yang membentuk sikap dan mentalitas para lulusan.
Menjawab harapan tersebut, lanjut dia, Unimed sudah menetapkan berbagai terobosan baru dalam pengembangan dan peningkatan kualitas mutu lulusan peningkatan kualitas dan mutu perkuliahan melalui implementasi Kurikulum OBE.
"Kemudian peningkatan kualitas sumber daya manusia dosen dengan mendorong kuliah S3 di kampus terbaik dunia, percepatan untuk selesai pendidikan doktor dan meraih profesor," katanya.
Gelar akademik dan keahlian yang telah diraih, lanjut dia, harus menjadi modal utama demi mendapatkan kesempatan yang lebih besar untuk berkiprah, dan berkarya dalam meniti karir meraih kesuksesan hidup.
Untuk itu ia mengajak semua para lulusan yang diwisuda hari ini, agar dapat melanjutkan studi ke jenjang S2 dan S3, untuk mengembangkan dan meningkatkan kompetensi.
"Kami pimpinan akan terus mendorong agar secara periodik dan cepat, semua Program Studi di Unimed harus meraih akreditasi Unggul, menuju ketercapaian visi Unimed menjadi universitas yang unggul dalam bidang pendidikan, rekayasa industri, dan budaya," katanya.