TP-PKK Sumut ajak masyarakat sukseskan imunisasi HPV guna cegah kanker
Jumat, 1 September 2023 20:34 WIB 2390
Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahit Hasibuan mengatakan pemberian Imunisasi HPV untuk mencegah meningkatnya penyakit kanker serviks bagi kaum perempuan sejak dini. Pemberian ini dilakukan sebanyak dua kali dengan interval 1 tahun sejak dosis pertama disuntikkan.
“Jadi, kita harapkan seluruh anak perempuan usia 11 sampai 12 tahun wajib mendapatkan ini, baik di sekolah maupun di luar sekolah, seperti anak jalanan, anak panti asuhan, tahanan anak, pengungsi, anak putus sekolah dan berkebutuhan khusus, sehingga mereka terhindar dari penyakit kanker serviks,” ujarnya.
Baca juga: Ketua TP-PKK minta kader edukasi masyarakat guna turunkan stunting
Ia mengatakan Dinas Kesehatan Sumut menargetkan sebanyak 135.445 anak perempuan mendapatkan vaksin HPV ini secara gratis.
Kepala SD Negeri Percontohan Medan Paujia Rosmini menyambut baik program ini dan berharap para siswa lebih sadar menanggapi program ini, karena sebagai upaya pemerintah mencegah bahaya kanker serviks sejak dini melalui imunisasi HPV.
“Alhamdulillah, orang tua dan anak kita kelas 5 tidak ada yang menolak. Jadi, kesuksesan program ini perlu dukungan kita, apalagi orang tua yang memiliki anak perempuan, mereka harus memberi semangat agar anak yang dicintainya bisa sehat dan terhindar dari kanker serviks,” katanya.