"Pengembangan SDM adalah strategi dalam mencapai tujuan. Dalam organisasi pemerintah, pengembangan SDM sangat vital dikelola secara arif dan bijak," ungkap dia.
Wali Kota juga menyebut setelah pelantikan pengurus Himpsi Wilayah Sumut, maka dapat dilakukan nota kesepahaman antara Pemkot Medan dengan Himpsi Wilayah Sumatera Utara.
Ketua Himpsi Wilayah Sumatera Utara Dr Siti Aisyah, MPsi, Psikolog, menjelaskan pihaknya ingin memperkenalkan organisasi ini agar bisa mensejahterakan psikologis masyarakat Sumut, khususnya Kota Medan.
Selain itu, pihaknya juga mengundang Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk menghadiri acara pelantikan dan rapat kerja Himpsi Wilayah Sumut di Hotel Emerald Garden Medan, Sabtu (5/8).
"Kami berharap Himpsi Sumut bisa bersinergi dan berdampingan dengan Pemkot Medan untuk masyarakat Kota Medan," ungkapnya.
Wali Kota Medan ajak Himpsi berkolaborasi tingkatkan pelayanan publik
Selasa, 1 Agustus 2023 22:05 WIB 2111