Mantan Pangdam I Bukit Barisan ini juga menuturkan, jika kegiatan malam takbiran disalahgunakan oleh masyarakat, seperti, tawuran, membuat keributan, melakukan tindak kejahatan, dirinya tidak segan meminta Kapolda Sumut untuk menindak langsung.
"Tetapi kalau ada rakyat kita yang ugal ugalan, melakukan tawuran, kalau itu langsung saya beritahu sama Kapolda. Sikat," ujarnya.
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara bersama TNI- Polri memperketat keamanan di Sumatera Utara guna mengantisipasi tindakan kejahatan selama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah/Lebaran 2023
Operasi pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah di Sumut akan melibatkan sebanyak 13.900 personel gabungan, terdiri dari, TNI, Polri, Pemerintah Provinsi Sumut dan pemerintah kabupaten/kota
"Ada 13.900 personel yang kita turunkan yang melibatkan TNI, Polri, Pemprov dan Pemkab. Itupun masih bisa ditambahkan dengan pasukan cadangan," ujar Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak.
Gubernur Sumut imbau masyarakat tertib saat malam takbiran keliling
Jumat, 21 April 2023 20:25 WIB 2313