Medan (ANTARA) - Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Padang Lawas, Sumut, menggelar pasar murah di Lapangan Merdeka Sibuhuan, Kecamatan Barumun, demi membantu warga kurang mampu mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau di bulan suci Ramadhan 1444 H.
Sekda Padang Lawas Arpan Nasution di Barumun, Selasa, mengatakan melalui kegiatan pasar murah tersebut diharapkan dapat membantu ketersediaan kebutuhan bahan pokok bagi masyarakat kurang mampu di wilayah itu.
"Inti kegiatan ini, pemerintah hadir di tengah - tengah masyarakat untuk membantu meringankan biaya dalam mendapatkan kebutuhan pokok. Karena kita khawatir dan juga sama - sama mengetahui di saat Ramadhan seperti ini, harga kebutuhan pokok dalam rumah tangga meningkat signifikan," katanya.
Plt. Kepala Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Drs. Marza Jennova mengatakan kegiatan pasar murah tersebut akan digelar di 17 kecamatan se-Kabupaten Padang Lawas.
Jumlah paket sembako untuk 17 kecamatan itu, sekitar 7.000 paket. Setiap paket berisikan 2 kg gula pasir, ditambah dua bungkus kemasan minyak goreng ukuran 900 ml. Dengan harga senilai Rp44.000 per paket sembako.
"Untuk saudara saudari kita warga kurang mampu di Kecamatan Barumun kami targetkan sebanyak 950 paket sembako," katanya.
Pemkab Palas gelar pasar murah
Selasa, 11 April 2023 21:14 WIB 1813