Sibuhuan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Padang Lawas ( Palas) menggelar kegiatan upacara perigatan upacara peringatan hari sumpah pemuda ke - 94, tahun 2022, di Plataran Kantor SKPD Terpadu, Sekretariat Bupati Palas, Sigala - gala, Kecamatan Barumun, Jumat (29/10) pagi.
Kegiatan upacara ini dipimpin langsung oleh Plt. Bupati Padang Lawas drg. H Ahmad Zarnawi Pasaribu ( AZP). Diikuti peserta pengurus dan anggota dari berbagai organisasi kepemudaan, juga pelajar setingkat SMA sederajat di Kabupaten Padang Lawas.
Upacara tersebut juga turut dihadiri Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan, S.IK, M.Si, Ketua PN Sibuhuan Lulik Djatikumoro, SH, MH, Sekda Palas Arpan Nasution, Pabung Kodim 0212/TS Kapten ARH Saleh Hasibuan, Kadis Pora dan Parawisata Palas M. Rasyidi Hasibuan, para ASN, serta sejumlah pimpinan OPD Pemkab Palas dan tamu undangan lainnya.
Dalam kutipan sambutannya, Plt Bupati Palas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu mengajak para pemuda pemudi di Palas supaya menjadikan bersama peringatan hari sumpah pemuda kali ini, sebagai momentum untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan dalam mengisi kemerdekaan RI ( Republik Indonesia).
"Mari berikrar, bersatu bangkitkan semangat untuk maju mengisi kemerdekaan yang telah diamanatkan para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia dengan berpartisipasi, berkreasi dalam konteks yang positif menuju Indonesia maju,"tambahya.
Di kesempatan ini sebelumnya Plt Bupati Palas membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Zainuddin Amali. Dengan tema peringatan hari sumpah pemuda ke - 94 tahun 2022 ini, "Bersatu Bangun Bangsa".
"Tema ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia,"terangnya.
Kegiatan ini dirangkai dengan acara penampilan pakaian adat tradisional dari berbagai daerah oleh para pemuda pemudi atau pelajar peserta upacara tersebut..