Jakarta (ANTARA) - Wakil Indonesia di sektor tunggal putra BWF World Tour Finals 2021 yaitu Anthony Sinisuka Ginting dipastikan gagal ke babak semifinal setelah mencatatkan kekalahan kedua di babak penyisihan Grup A, Kamis.
Ginting yang menghadapi unggulan ketiga asal Taiwan, Chou Tien Chen, kalah dua gim langsung 19-21, 11-21 pada pertandingan kedua babak penyisihan yang berlangsung di Impact Arena Bangkok, Thailand.
"Saya sudah berusaha yang terbaik hari ini, tapi di poin akhir gim pertama saya membuat kesalahan. Di gim kedua Chou berhasil mengontrol pergerakan saya. Meski saya bermain sabar tapi dia bermain lebih bagus hari ini," kata Ginting melalui laporan BWF di laman resminya.
Sempat memimpin pada gim pertama, Ginting justru tak bisa mengontrol ritme permainnya menjelang match point. Akibat kesalahan yang ia buat, Chou berhasil menyusul dan memenangi gim pertama.
Baca juga: Praveen/Melati kalahkan unggulan pertama di laga kedua BWF Finals
Memasuki gim kedua, Ginting memberikan perlawanan keras di awal gim. Namun pola permainan Chou yang lebih mendominasi mampu menekan setiap serangan yang dilontarkan Ginting.
Tak bisa membalas, Ginting pun tertinggal sejak interval pertama hingga akhirnya Chou menuntaskan pertandingan dalam durasi total 45 menit.
Pada pertandingan ketiga hari Jumat, Ginting akan bertemu pebulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia. Sejauh ini, Ginting selalu unggul dalam dua pertemuannya dengan Lee dengan skor 2-0.
Ginting gagal ke semifinal BWF World Finals setelah dua kekalahan
Jumat, 29 Januari 2021 0:54 WIB 941