Langkat (ANTARA) - Ceria Golf Sumatera Utara memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk delapan puskesmas yang berada di wilayah Teluk Aru untuk dimanfaatkan guna mengantisipasi penyebaran virus corona (COVID-19).
Hal itu disampaikan pimpinan Ceria Golf Sumatera Utara Indra Kesuma, di Pangkalan Brandan, Sabtu.
Indra Kesuma menyampaikan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kita dalam menangkal COVID-19 guna mengantisipasi petugas kita dalam menangani pasien yang dirawat.
Baca juga: DMDI Sumut lakukan penyemprotan masjid di Langkat sambut Ramadhan
Baca juga: Akibat hujan deras, badan jalan di Kutambaru Langkat longsor 25 meter
"Tenaga mereka sangat kita butuhkan untuk itu kita memberikan APD ini, ada berupa baju, sarung tangan, face shield (pelindung wajah), semoga bisa dimanfaatkan membantu masyarakat," harapnya.
Pelaksana Camat Babalan Faizal Rizal Matondang yang juga Camat Sei Lepan mewakili para camat se Teluk Aru mengucapkan terima kasih atas kepedulian ditengah keterbatasan pemerintah memunuhi APD untuk petugas medis yang terus siaga di puskesmas.
Nantinya setelah ini kami akan menyerahkan ke puskesmas untuk segera dapat dimamfatkan membantu warga.
Adapun puskesmas yang mendapatkan bantuan yaitu puskesmes yang berada di Kecamatan Tanjung Pura, Gebang, Babalan, Sei Lepan, Brandan Barat, Pangakaln Susu, Besitang dan Pematang Jaya.