Jakarta (ANTARA) - Selebritas Gisella Anastasia memberikan komentar tentang video syur yang diduga mirip Nagita Slavina yang beredar di dunia maya.
Mantan istri Gading Marten itu, ketika hadir di Polda Metro Jaya, Rabu, mengaku terkejut mendengar kabar tersebut dan memberikan dukungan morel kepada Nagita Slavina yang menjadi korban fitnah orang yang tidak bertanggung jawab.
"Kebetulan baru denger, ikut bersedih. Saya tahu sekali rasanya apalagi temen sendiri. Pasti support apapun lah secara mental, kami di sini," ucap Gisel.
Meski demikian, Gisel enggan komentar lebih jauh mengenai kabar tersebut dan lebih memilih untuk menunggu perkembangan selanjutnya.
Baca juga: Gisel kembali diperiksa Polda Metro Jaya
Baca juga: Video syur mirip dirinya tersebar di medsos, Gisel laporkan akun penyebarnya ke polisi
"Emang ada bisnisnya kali. Enggak tahu. Coba nanti dicari tahu. Bukan ranahku juga. Nanti lihat perkembangannya," ujarnya.
Gisel menambahkan. "Dia (Nagita) pasti sudah tahu, langkah-langkahnya (hukum) sudah tahu dia pasti."
Sebelumnya, Gisel melaporkan beberapa akun media sosial yang menyebar video syur dengan narasi seolah-olah pemeran wanita dalam video tersebut dirinya.
Laporan Gisel telah diterima pihak kepolisan dengan nomor laporan LP/6864/X/219/PMJ/Dit. Reskrimsus dengan pelapor diri sendiri.
Pasal yang dikenakan dalam laporan Gisel itu terkait penyebaran video bermuatan asusila atau pencemaran nama baik atau menyebarluaskan video yang bermuatan pornografi.
Video syur mirip Nagita Slavina beredar di dunia maya, begini kata Gisella Anastasia
Kamis, 31 Oktober 2019 11:29 WIB 1345