Madina (ANTARA) - Gadis Putri Sakinah (16 tahun) warga Desa Setia Karya Kecamatan Natal, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) yang menderita penyakit kulit melepuh di sekujur tubuhnya dipastikan bukan karena penyakit cacar monyet.
Akan tetapi penyakit yang diderita pelajar MAN 1 Natal ini merupakan Steven Jhonson Syndrom atau disebabkan oleh alergi obat-obatan.
"Setelah kita periksa semalam di rumahnya di Natal dan pemeriksaan dari dokter anak di RSUD Panyabungan, diagnosa sementara bukan cacar monyet tetapi Steven Jhonson Syndrom," kata Kepala Dinas Kesehatan Mandailing Natal, dr. Syarifuddin Nasution saat dihubungi ANTARA, Kamis (11/7).
Dalam pemeriksaan yang dilakukan juga tidak menemukan adanya pembengkakan kelenjar getah bening (berupa benjolan di leher, ketiak, atau selangkangan) seperti gejala penyakit cacar monyet.
Baca juga: Menderita penyakit langka, Gadis dirujuk ke RSUD Panyabungan
Disebutkan Kadis, biasanya penderita penyakit Steven Jhonson Syndrom atau alergi obat ini jika mengonsumsi obat akan membuat luka lepuh pada tubuh penderita.
"Penyebab penyakit alergi obat ini disebabkan oleh imun tubuh seseorang yang kurang bagus," sebutnya.
Saat ini Gadis sedang dirawat di Rumah Sakit Umum (RSUD) Panyabungan untuk mendapat pengobatan.
Mengingat fasilitas rumah sakit di Panyabungan yang masih kurang termasuk pemeriksaan laboratorim lanjutan, kemungkinan Gadis akan dirujuk ke Rumah Sakit Adam Malik di Medan.
"Pengobatan sudah kita laksanakan, dan saat ini sedang menunggu proses keluarnya kartu BPJS baru dirujuk ke Medan," ujarnya.
Untuk penyembuhan penyakit kulit melepuh ini, diungkapkan Kadis memang agak lama, karena selain melakukan pengobatan terhadap kulit, sebelumnya juga harus melakukan perbaikan sistem imun tubuh si penderita.
Kadis Kesehatan: Penderita kulit melepuh di Madina bukan cacar monyet
Kamis, 11 Juli 2019 15:57 WIB 4256
Penyebab penyakit alergi obat ini disebabkan oleh imun tubuh seseorang yang kurang bagus