Jakarta (ANTARA) - Bernardo Silva bertekad untuk ikut berperan dalam upaya Manchester City mencetak sejarah dengan meraih gelar Liga Premier Inggris berturut-turut.
Kemenangan atas Brighton pada Minggu (12/5) akan membuat City menjadi klub ketiga, setelah Manchester United dan Chelsea, yang mempertahankan trofi di era Liga Premier Inggris.
Liverpool hanya tertinggal satu poin di belakang, artinya City tidak boleh terpeleset di pertandingan akhir. Namun, gol kemenangan oleh kapten Vincent Kompany melawan Leicester memastikan bahwa peluang juara City berada di tangan mereka sendiri.
"Pertandingan (lawan Leicester) sangat intens dan sangat emosional, karena kami tahu kami harus mendapatkan tiga poin," ujar pemain timnas Portugal tersebut kepada Sky Sports pada Kamis (09/5).
Baca juga: Dikaitkan dengan Barcelona, Bernardo Silva buka suara
"Memenangkan pertandingan seperti itu dengan gol Vincent adalah hal yang fantastis."
"Tiga poin dan sekarang siap ke pertandingan selanjutnya, pertandingan terakhir yang kami tahu kami harus menang untuk mencoba dan melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya di klub ini, yaitu memenangkan dua gelar Liga Premier Inggris berturut-turut."
City masih memiliki peluang untuk meraih treble domestik musim ini, dengan sudah menjuarai Piala Carabao dan bermain di final Piala FA melawan Watford.
Bernardo Silva bertekad bantu Manchester City cetak sejarah
Kamis, 9 Mei 2019 15:13 WIB 1077