Medan (Antaranews Sumut) - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo akan diberi oleh-oleh ikan asin dan terasi yang didapat dari kunjungan ke Pusat Pasar Medan, Sumut.
"Ini oleh-oleh untuk Ibu Megawati, Pak Jokowi dan Kiai Ma'ruf. Pak Jokowi suka ikan asin karena dia berasal dari rakyat biasa yang suka akan makanan lokal," kata Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat di Pusat Pasar Medan, Medan, Sabtu.
Kegiatan mengunjungi pasar untuk melihat-lihat aktivitas pasar itu merupakan rangkaian kegiatan Safari Kebangsaan III di Sumatera Utara.
Saat memasuki pasar, sejumlah pedagang yang kebanyakan merupakan ibu-ibu memanggil nama Djarot, mengajak bersalaman dan berswafoto.
Selain membeli oleh-oleh, Djarot pun membeli kopi Sidikalang, sementara Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto berbelanja sejumlah ikan kering seperti teri Medan, ikan asap atau ikan sale, dan terasi.
Djarot mengatakan salah satu keberhasilan Presiden Jokowi adalah merenovasi pasar tradisional sehingga pedagang bisa masuk tanpa dikenakan sewa. Saat menjadi Gubernur Jakarta, kata Djarot, Jokowi aktif merenovasi pasar-pasar tradisional.
"Ini akan diteruskan untuk menjadi komitmen Pak Jokowi untuk mengatur ekonomi kerakyatan dengan membangun pasar-pasar tradisional yang bersih, aman, tenang,mdan tidak bau," tutur Djarot.
Hasto menambahkan, pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno baru bisa ke pasar untuk menanyakan harga-harga, sementara Jokowi sudah bekerja menstabilkan harga dan membangun pasar.
"Kami tak bicara harga lagi di sini. Karena inflasi terkendali baik," kata Sekretaris TKN Jokowi-KH Ma'ruf Amin itu.
Mega dan Jokowi akan diberi ikan asin dan terasi dari Pusat Pasar Medan
Sabtu, 15 Desember 2018 19:05 WIB 1314