Medan, 17/12 (antarasumut)- Plt Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S MSi menghadiri perayaan Natal Keluarga Besar Pemuda Pancasila Sumatera Utara bersama masyarakat, di Gedung Serba Guna Jalan Wiliem Iskandar Medan, Selasa.
Hadir ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut Anwar Shah SE beserta Skjend dan pengurus lainnya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Medan, Pdt DR MH Siburian M Min, Pdt Arifin Sihombing, perwakilan Dominasi Gerija Kota Medan Pdt JW Panjaitan, dan pemuda pancasila beserta kelujarga.
Eldin berharap dengan perayaan Natal ini hendaknya Pemuda Pancasila terus meningkatkan dukungan terhadap pembangunan Kota Medan lewat kepeloporan yang dimiliki, “ Lewat samangat Natal, mari kita membangun kebersamaan yang lebih sinergis dalam memberikan dukungan terhadap pembangunan Kota Medan yang kita cintai ini, “ ujarnya.
Katua MPW Pemuda Pancasila Sumut Anwar Shah SE melalui Sekjend Drs Firdaus Nasution mengatakan, perayaan Natal Pemuda Pancasila Sumut dengan masyarakat dinila sukses dan mengembirakan. Kegiatan ini merupaka kegiatan tahunan, dan Pemuda Pancasila sadar bahwa bangsa ini terdiri dari banyak suku dan agama, tapi ketuhanan yang maha esa tetap dipertahankan olah Pemuda Pancasila.
"Karena kegiatan ini menjadi kelender tahunan bagi Pemuda Pancasila untuk itu kegitan tahun depan harus lebih baik lagi, dan kita berencana kedgiatan ini akan lebih dikembangkan, tidak saja keluarga besar Pemuda Pancasila dengan masyarakat namun juga kepada semua unsur dan elemen masyarakat, yang direncakan digelar di Stadion Teladan," katanya.
Plt Walikota Medan Hadiri Perayaan Natal Keluarga Besar PP Sumut
Rabu, 18 Desember 2013 13:07 WIB 902