Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala memimpin pengaturan arus lalu lintas di Parapat, Sabtu (13/4), untuk kelancaran dan keamanan berkendara selama libur perayaan Idul Fitri 1445H/2024M.

Pengaturan arus lalu lintas itu menyusul meningkatnya jumlah kendaraan yang melintas di wilayah Kabupaten Simalungun, khususnya dari arah Pematang Siantar menuju Toba melalui kota wisata Parapat.

AKBP Choky Sentosa Meliala menekankan pentingnya respon dan kesiapan kepala pos pengamanan serta perwira pengendali yang harus selalu aktif terhubung melalui handphone maupun HT selama 24 jam.

Dalam instruksi, AKBP Choky menekankan tindakan pemantauan arus lalu lintas setiap tiga jam dengan mendokumentasikan dalam buku mutasi yang dapat dipantau bersama.

Selain itu, panel data harus lengkap dengan tanda-tanda dan petunjuk lokasi yang menjadi permasalahan kemacetan, untuk memudahkan dalam pengaturan dan penanganan lalu lintas.

Sedangkan pengguna jalan diimbau patuh terhadap peraturan lalu lintas, mengikuti rambu-rambu, dan instruksi dari petugas di lapangan.

Kecepatan berkendara dalam batas aman, memakai helm, tidak minum alkohol dan obat-obatan yang dapat mempengaruhi konsentrasi saat berkendara. 

AKBP Choky berharap, dengan kesadaran dan kepatuhan terhadap hukum, seluruh masyarakat dapat menikmati liburan Idul Fitri dengan aman, nyaman, dan lancar. 

Ucapan terima kasih disampaikan kepada masyarakat yang telah berkontribusi dalam menciptakan situasi lalu lintas yang kondusif di wilayah Kabupaten Simalungun. 

 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024