Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang, Sumatera Utara, menggiatkan berbagai program peduli anak berkebutuhan khusus melalui Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) agar hak anak berkebutuhan khusus terpenuhi selayaknya anak normal.

Kepala Dinas Pendidikan Deli Serdang Yudy Hilmawan di Lubuk Pakam, Jumat, mengatakan, pihaknya terus berupaya untuk mengembangkan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang melayani anak-anak berkebutuhan khusus.

Salah satunya dengan menggelar Gebyar Anak Berkebutuhan Khusus yang telah dirintis melalui Program Bunda PAUD Deli Serdang sejak tahun 2019, yang kali ini melombakan tari, kemandirian, dan peragaan busana.

"Kita ketahui bersama, masyarakat terutama anak-anak ini harus mendapatkan hak yang sama, termasuk mendapatkan layanan pendidikan khusus yang telah dibentuk PKBM sebagai wadahnya," kata Yudy.
Ia mengatakan sampai saat ini sudah terbentuk 17 17 PKBM di Kabupaten Deli Serdang dan menyusul PKBM lainnya di kecamatan-kecamatan lainnya.

Sebelumnya Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Deli Serdang Yunita Ashari Tambunan mengatakan pihaknya berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan untuk terus mengembangkan PKBM anak berkebutuhan khusus.

"Kami semua saling mendukung dan keroyokan, seperti Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Pemberdayaan Perempuan, bahkan Disdukcapil agar anak-anak berkebutuhan khusus itu sama haknya seperti anak normal lainnya, walau fisik berbeda," kata Yunita.

Pihaknya berharap  PKBM bisa lebih maju lagi untuk melayani anak berkebutuhan khusus di Deli Serdang. "Untuk itu tentunya membutuhkan dukungan dari semua pihak. Dengan kolaborasi tentunya semua yang kita programkan dapat direalisasikan," katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023