Kedatangan Bupati Tapanuli Selatan Dolly P.Pasaribu SPt MM ke wilayah Kecamatan Batang Angkola di wilayah itu sungguh mendapat sambutan hangat masyarakat.
Masyarakat tampak begitu ceria menyambut kehadiran orang nomor satu Tapsel bersama 'jagoan cilik' nya, Tariq. Saling berlomba untuk bisa berjabat tangan langsung.
Tidak itu saja, masyarakat mendaulat Bupati menjadi Imam memimpin Shalat Jumat (18/8) di Masjid Al Mukhlisin, Dusun Purba Tua, Desa Benteng Huraba, Batang Angkola itu.
Darwin, salah satu warga Purba Tua, mengaku cukup senang atas kehadiran Bupati yang berbaur dengan masyarakat desa itu.
"Kami cukup senang. Kerinduan kami terjawab. Apalagi bisa shalat bersama Pak Bupati yang di kenal agamais dan rendah hati," ujarnya.
Tokoh Masyarakat Purba Tua, Awaluddin Harahap, senada juga mengaku senang bertemu Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu yang low profile itu.
Keduanya, Darwin dan Awaluddin menyatakan sangat mendukung gaya ke pemimpinan Bupati Tapsel kali ini Dolly Pasaribu yang dinilai tulus dan ikhlas.
Sementara, warga lainnya, Syahiruddin Lubis, mengatakan "kami mendoakan Pak Bupati dan keluarga tetap dalam lindungan Allah SWT," ucapnya.
Antusias sambutan warga, Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu tidak lupa mengucapkan terima kasih. "Mari jaga terus kekompakan dan sinergi demi Tapsel sehat, cerdas, dan sejahtera," pesan Dolly.
Alasan kerap membawa putera tercinta Tariq, kata Dolly, kelak berharap anaknya dapat tumbuh besar serta peka terhadap wawasan sosial, dan taat pada agama.
Bertindak sebagai Khatib dalam shalat Jumat tersebut, yakni Ketua Komisi Pendidikan MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kabupaten Tapsel, Dr H Nurfin Sihotang.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
Masyarakat tampak begitu ceria menyambut kehadiran orang nomor satu Tapsel bersama 'jagoan cilik' nya, Tariq. Saling berlomba untuk bisa berjabat tangan langsung.
Tidak itu saja, masyarakat mendaulat Bupati menjadi Imam memimpin Shalat Jumat (18/8) di Masjid Al Mukhlisin, Dusun Purba Tua, Desa Benteng Huraba, Batang Angkola itu.
Darwin, salah satu warga Purba Tua, mengaku cukup senang atas kehadiran Bupati yang berbaur dengan masyarakat desa itu.
"Kami cukup senang. Kerinduan kami terjawab. Apalagi bisa shalat bersama Pak Bupati yang di kenal agamais dan rendah hati," ujarnya.
Tokoh Masyarakat Purba Tua, Awaluddin Harahap, senada juga mengaku senang bertemu Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu yang low profile itu.
Keduanya, Darwin dan Awaluddin menyatakan sangat mendukung gaya ke pemimpinan Bupati Tapsel kali ini Dolly Pasaribu yang dinilai tulus dan ikhlas.
Sementara, warga lainnya, Syahiruddin Lubis, mengatakan "kami mendoakan Pak Bupati dan keluarga tetap dalam lindungan Allah SWT," ucapnya.
Antusias sambutan warga, Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu tidak lupa mengucapkan terima kasih. "Mari jaga terus kekompakan dan sinergi demi Tapsel sehat, cerdas, dan sejahtera," pesan Dolly.
Alasan kerap membawa putera tercinta Tariq, kata Dolly, kelak berharap anaknya dapat tumbuh besar serta peka terhadap wawasan sosial, dan taat pada agama.
Bertindak sebagai Khatib dalam shalat Jumat tersebut, yakni Ketua Komisi Pendidikan MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kabupaten Tapsel, Dr H Nurfin Sihotang.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023