Dalam rangka menggali dan mengembangkan potensi pariwisata di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara, Pemkab Sergai bersama dosen-dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (FISIP UMSU) menggelar Focus Group Discussion (FGD) di ruang rapat kantor Bupati Sergai, Rabu (9/8). 

Kegiatan yang merupakan bagian dari Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen FISIP UMSU ini mengangkat tema “Menggali Potensi dan Pengembangan Industri Pariwisata Lokal Menuju Global di Pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai.”

Kegiatan dibuka langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai, H.M Faisal Hasrimy, AP, M.AP dan dihadiri beberapa kepala dinas dan perwakilan kecamatan. Sementara rombongan FISIP UMSU dipimpin Wakil Dekan 3, Dra. Yurisna Tanjung, M.AP dan didampingi 11 orang dosen sebagai pemateri.

Dalam sambutannya, Sekda Serdang Bedagai, Faisal Hasrimy menyampaikan bahwa wilayahnya sedang menggali potensi lokal agar bisa menjadi destinasi wisata bagi turis dalam negeri dan mancanegara. 

"Selama ini, Sergai hanya dikenal dengan wisata Pantai Cermin. Padahal itu hanya sebagian kecil dari potensi wisata yang bisa diolah untuk mengangkat nama dan pendapatan asli daerah, Makanya potensi lainnya perlu kita gali dan dikembangkan," papar Faisal. 

Faisal menambahkan, dari hasil kunjungan beberapa waktu lalu ke Pulau Jawa, ada sebuah desa yang berhasil meningkatkan kesejahteraan warganya dan menghasilkan miliaran rupiah pendapatan desa mereka, melalui UKM sektor pariwisata hingga ke mancanegara. 


Karena itu lanjutnya, semangat mengembangkan industri pariwisata lokal ini harus ditularkan kepada masyarakat Serdang Bedagai. 

“Untuk itu kami meminta dukungan kalangan akademisi dari UMSU, untuk memberikan pencerahan dan pendampingan. Agar ke depannya, semua unsur ASN dan masyarakat Serdang Bedagai agar aktif bergerak di industri pariwisata,” harapnya.

Menyahuti sambutan Sekda Sergai, Wakil Dekan 3 FISIP UMSU, Dra. Yurisna Tanjung mengatakan, para dosen di FISIP UMSU siap memberikan pendampingan dan masukan bagi pemerintah daerah dalam upaya menggali potensi dan pengembangan pariwisata lokal menuju global di kabupatennya masing masing.  

“Kami siap bekerja sama dengan Pemkab Sergai untuk menggali dan mengembangkan potensi pariwisatanya,” kata Yurisna.

Yurisna melanjutkan, terkait pengembangan pariwisata, sebelumnya dosen-dosen  FISIP UMSU telah melakukan pendampingan ke beberapa desa, seperti Desa Siosar di Kabupaten Karo, Desa Hamparan Perak di Deli Serdang, termasuk juga Desa Pematang Johar yang menjadi Desa Wisata di Kabupaten Deli Serdang.

Kegiatan PKM kali ini melibatkan 11 orang dosen FISIP UMSU dari 3 program studi atau konsentrasi keilmuan, yaitu Ilmu Komunikasi, Ilmu Kesejahteraan Sosial dan Ilmu Administrasi Publik. Dari Ilmu Komunikasi ada Rahmanita Ginting, M.Sc, PhD, Corry Novrica AP Sinaga, S.Sos,MA, Elvita Yenni, S.S., M.Hum, Dr. Faustyna, S.Sos, M.M, M.I.Kom, Nurhasanah Nasution, S.Sos, M.I.Kom, dan Rafieqah Nalar Rizky, S.Sos, MA. Dosen yang hadir dari Ilmu Kesejahteraan Sosial, Dra. Yurisna Tanjung, M.AP, Dr. Leylia Khairani, S.Pd, M.Si dan Atikah Ulayya, S.Sos, M.Si, dan dari Ilmu Administrasi Publik hadir Ida Martinelly, SH, M.M, Nalil Khairiah., S.IP, M.Pd, Winda S Meliala, S.Sos, M.SP. 

 

Pewarta: Rel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023