Kepolisian Resor (Polres) Asahan, Sumatera Utara, mengatasi kemacetan arus balik Lebaran 2023 yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Perkebunan Sei Bejangkar, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batu-Bara.

Kemacetan tersebut terjadi karena meningkatnya jumlah kendaraan menjelang arus balik Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Personel Polres Asahan turun langsung mengurai kemacetan dengan mengatur arus lalu lintas kendaraan dengan tertib," kata Kasat Samapta Polres Asahan AKP Supriyadi, Selasa.

ia menyebutkan tidak membutuhkan waktu lama, arus lalu lintas di Jalinsum berjalan normal.

"Kemacetan terjadi karena kendaraan tidak tertib dan saling ingin mendahului," ucapnya.

Dia berpesan kepada pengendara agar tertib berlalu lintas dan tetap berhati-hati dalam berkendara.
Arus balik kendaraan mulai padat, katanya, jika tertib maka perjalanan akan lancar.

"Polres Asahan mengimbau para pemudik yang bepergian jauh harus beristirahat agar berkendaraan lebih aman," kata Supriyadi.

Sebelumnya, Polres Asahan menggencarkan patroli di sejumlah jalan di Kota Kisaran, Sumatera Utara, selama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah yang sering digunakan masyarakat sebagai tempat berkumpul dan balapan liar.

"Patroli dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan aksi balapan liar kalangan remaja di daerah ini," kata Kapolres Asahan AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung.

Rocky menyebutkan patroli dilakukan dengan cara "mobile" dan "stasioner" guna mengantisipasi terjadinya aksi balapan liar dan kejahatan lain yang mengganggu suasana kondusif keamanan Lebaran 2023.

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023