Segera laksanakan program kerja masing-masing Bagian dan OPD yang sudah disusun dan direncenakan saat ini sudah akan memasuki triwulan pertama.

Demikian disampaikan Sekda Tebing Tinggi Muhamad Dimiyathi saat memimpin apel pagi Senin (21/2) di halaman apel pemkot.

Disampaikan persiapkan juga hasil laporan kerja, karena semua sistem pelaporan punya batas waktu tertentu, jangan sampai berlarut-larut.

Saat ini kondisi pandemi COVID-19 belum selesai dan bahkan sedang memasuki gelombang tiga, kebijakan Pemerintah selanjutnya belum tahu. 

Jika nanti ada pembatasan jam kerja dan pemotongan anggaran lagi maka akan terjadi lagi penundaan program yang sudah disusun.

Untuk itu segera lakukan segera program kerjanya jangan lagi ditunda-tunda terutama yang berkaitan dengan masyarakat.

Selanjutnya Sekda mengingatkan ASN dan Tenaga Kontrak dilingkungan Pemkot Tebing Tinggi, mulai hari ini Senin (21/2) sudah dapat mengikuti vaksinasi booster dilantai IV Balai Kota.

Kepada ASN dan Tenaga Kontrak diberi kesempatan untuk membawa isteri/suami dan anaknya untuk ikut vaksinasi di Pemkot "kita ingin mempercepat pelaksanaan vaksinasi"

Terjadinya peningkatan positif COVID-19 di Tebing Tinggi muncul dari klaster keluarga, umumnya yang terkena satu keluarga, untuk itu prokes juga harus dilakukan ditengah keluarga, ujar Sekda. 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022