Tim Wampu Squad Polres Kabupaten Langkat mengamankan lima premanisme pelaku pungli di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Gebang dan Tanjung Pura.

Hal itu disampaikan Kasubbag Humas Polres Langkat Iptu Joko Sumpeno, di Stabat, Jumat (8/10).

Kelima premanisme yang diamankan Tim Wampu Squad itu terdiri dari HER (41) warga Dusun II Air Tawar Desa Pekan Gebang Kecamatan Gebang, SOP (36) warga Dusun II Air Tawar Desa Pekan Gebang Kecamatan Gebang.

Baca juga: Pelaku pemalakan di Jalinsum Gebang ditangkap Tim Wampu Squad Polres Langkat

Selanjutnya KHA (30) warga Lingkungan II Kelurahan Pekan Tanjung Pura Kecamatan Tanjung Pura, MBA (25) warga Jalan Musyawarah Kelurahan Pekan Tanjung Pura Kecamatan Tanjung Pura dan TIM (39) warga Jalan Jurung Kelurahan Pekan Tanjung Pura Kecamatan Tanjung Pura.

Dari diamankannya kelima preman pelaku pungli itu diamankan barang bukti berupa uang pecahan Rp 2.000 sebanyak lima lembar, uang pecahan Rp 5.000 sebanyak tiga lembar, uang pecahan Rp 10.000 sebanyak tiga lembar, uang pecahan Rp 50.000 sebanyak satu lembar, dua unit HP Nokia warna hitam dan samsung warna putih, tiga kertas kwitansi kosong, satu dompet, satu sepeda motor ninja RR warna merah Nopol BK 3560 PAI.

Joko Sumpeno menguraikan sebelumnya Kanit Ipda Ali Al Asghor S.Tr.K mendapati informasi ada beberapa orang laki-laki yang sedang melakukan pungli di wilayah Polsek Gebang dan wilayah Polsek Tanjung Pura.

Setelah itu Kanit memerintahkan anggota Wampu Squad untuk bergerak menuju ke TKP dan melakukan penangkapan terhadap lima orang laki-laki yang sedang melakukan pungli dengan cara memberhentikan kendaraan yang bermuatan sambil meminta uang.

Selanjutnya lima orang pelaku pungli dibawa ke Polres Langkat untuk di lakukan interogasi dan pelakupun mengakui dengan perbuatannya.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021