Opung Harahap (70 tahun ) yang biasa disapa warga ditemukan meninggal di rumah kontrakanya di Gang Bawang Putih lingkungan VI Kelurahan Pasar Sakti Kecamatan Bajenis Tebing Tinggi Kamis (30/9).

Korban ditemukan meninggal di tempat tidurnya oleh pemilik rumah kontrakan Raminin Purba yang curiga pagi ini tidak mendengar korban lewat disamping rumahnya. 

Karena curiga Raminin memanggil tetangganya untuk membuka pintu dan ternyata korban sudah meninggal berbaring di kasurnya. 

Seorang saksi lainnya menyebutkan tadi malam korban sempat membeli rokok, dan biasa pagi-pagi sudah keluar cari beca ke simpang empat lampu merah. 

Baca juga: Petugas turunkan plank reklame HP Oppo tidak bayar pajak

Kasat reskrim Polres Tebing Tinggi AKP Wirhan Arif membenarkan pemuan mayat tersebut, atas laporan dari Polsek Rambutan. 

Mayat sudah dievakusi ke RSKP untuk visum luar, kuat dugaan korban meninggal karena sakit, masih menunggu hasil visum, katanya
 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021