Pemerintah Kabupaten Simalungun berupaya meningkatkan kesejahteraan tenaga pengajar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dengan menggandeng bapak angkat. 

Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga, saat menerim audensi pengurus dan anggota Himpaudi, di rumah dinas Wakil Bupati Simalungun, Jalan Suri-suri Rambung Merah, Selasa (15/6), menyebutkan, bapak angkat itu bisa saja perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Simalungun.

Terobosan itu disampaikan untuk meningkatkan kesejahteraan para pengajar PAUD yang dalam pengabdiannya masoh menerima honor minim, bahkan terkesan dianaktirikan. 

Baca juga: Sandiaga tekankan peningkatan kunjungan ke Danau Toba

Pengurus Himpaudi diwakili Bunda Anggun, menyampaikan ada 1.785 tenaga pengajar PAUD, di antaranya masih ada yang menerima honor Rp 200.000 per bulan.

Begitu pun, mereka selalu tampil ceria dan berpenampilan baik dalam menyampaikan pendidikan dini kepada anak-anak.
 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021