Satuan Gugus Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 pada Jumat (23/4) di Tapanuli Selatan (Tapsel) tidak ada tercatat kasus baru.

"Laporan kita terima tidak ada kasus baru," Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil di Sipirok Jumat.

Perkembangan, kata dia, sama dengan sehari sebelumnya atau Kamis (22/4) dimana tercatat tiga kasus positif dan susfek satu kasus.

Baca juga: Realisasi beasiswa pendidikan capai Rp174 juta, Syahrul: Ini bukti BPJamsostek sejahterakan pekerja plus keluarga

Sejak masa pandemi COVID-19 di Tapsel Satgas mencatat terpapar positif sebanyak 303 kasus dan 292 di antaranya sembuh dan yang sudah meninggal delapan kasus. 

Satgas mengimbau masyarakat mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3 M yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak upaya terhindar COVID-19.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021