Rektor Universitas Negeri Medan Dr. Syamsul Gultom, SKM, MKes mengatakan pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dibuka 15-24 Februari 2021.

"Siswa SMA sederajat yang bisa mendaftar jalur SNMPTN adalah lulusan tahun 2021 yang telah memiliki akun LTMPT, masuk dalam siswa yang eligible yang ditetapkan oleh sekolah, dan data nilai rapor semester 1-5 telah diinput oleh sekolah pada PDSS," ujar Syamsul dalam keterangan tertulis diterima di Medan, Kamis (18/2).

Ia menyebutkan, tidak semua siswa SMA sederajat bisa mendaftar jalur SNMPTN, tetap hanya siswa yang memenuhi persyaratan sesuai keterangan di atas. "Siswa dapat mendaftar SNMPTN melalui portal https://snmptn.ltmpt.ac.id." ujarnya.

Baca juga: Unimed wisuda 1.580 sarjana secara daring

Syamsul menjelaskan, saat login, jika siswa yang tidak memenuhi syarat untuk mendaftar SNMPTN, maka akan muncul pesan berikut: "mohon maaf, Anda tidak behak mengikuti SNMPTN 2021.Silahkan mengikuti SBMPTN 2021".

Siswa saat mendaftar dapat memilih dua maksimal dua Prodi dari satu atau dua PTN. Jika memilih dua Prodi, maka salah satu pilihan Prodi harus di PTN yang sama dengan asal provinsi sekolah.

"Jika pilihan satu prodi bisa di PTN mana saja.Siswa yang memilih Prodi Seni dan Olahraga diwajibkan mengunggah dokumen portofolio sesuai bidang prodi yang dipilih. Pengumuman siswa yang dinyatakan lulus jalur SNMPTN 2021 akan disampaikan pada 22 Maret 2021," katanya.

Sedangkan pendaftaran UTBK SBMPTN akan dibuka pada 15 Maret sampai 1 April 2021. Saat ini masih pendaftaran akun LTMPT yang sudah dibuka pada 7 Februari sampai 12 Maret 2021.

"Pelaksanaan Ujian UTBK akan dilaksanakan dua gelombang yakni gelombang 1 pada 12-18 April 2021, dan gelombang 2 pada 26 April sampai 2 Mei 2021.Pengumuman siswa yang dinyatakan lulus jalur SBMPTN akan disampaikan pada 14 Juni 2021," kata Rektor Unimed.

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021