Upacara peringatan HUT Ke 75 RI, Senin (17/8), di Kota Pematangsiantar diperingati secara sederhana di pelataran balai kota dengan peserta terbatas. 

Peserta upacara memakai masker kain nuansa Merah Putih dan menjaga jarak sosial. 

Upacara dipimpin Wali Kota H Hefriansyah dihadiri Forkopimda, veteran yang tergabung dalam LVRI dan kira-kira 20-an Aparatur Sipil Negara (ASN). 

Baca juga: Paritrana Award untuk Pemda dan pelaku usaha taat jaminan sosial ketenagakerjaan

Bahkan penyerahan Satya Lencana Karya untuk ASN  yang mengabdi 10, 20 dan 30 diwakili satu orang dari masing-masing lamanya bertugas. 

Acara dialihkan ke rumah dinas wali kota untuk mengikuti upacara dari Istana Merdeka yang dipimpin Presiden Joko Widodo secara virtual.

Baca juga: Dinas Kesehatan Pematangsiantar terapkan pelayanan "rumah ke rumah" pencegahan stunting

Pejuang kemerdekaan mengajak rakyat untuk tetap semangat meski merayakan HUT Kemerdekaan RI tahun 2020 masih di masa pandemi COVID-19.

"Dulu para pejuang merebut kemerdekaan negara ini dengan semangat yang tinggi," sebut marga Marpaung.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020