Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Jumat melantik dan mengambil sumpah janji jabatan 46 pejabat administrator (eselon III) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumut.
Pelantikan dilakukan di Pendopo Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Sudirman Medan.
Dalam amanatnya, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengingatkan para aparatur sipil negara (ASN) untuk jujur dan berani serta memiliki loyalitas kepada pimpinan.
Gubernur menekankan pentingnya memaksimalkan latar belakang pendidikan tinggi yang dimiliki.
Dasarnya adalah integritas harus dimiliki setiap pejabat yang ada, sehingga bekerja demi rakyat.
"Tunjukkan integritas anda, pasti bisa,” ujar gubernur.
Selain itu, Edy mengingatkan pejabat yang dilantik untuk loyal kepada atasan dengan penuh tanggung jawab dalam mengerjakan tugas.
Termasuk reatif, menanamkan prinsip jemput bola dan semangat meraih prestasi.
" Kalau tidak, maka akan berakibat negatif kepada instansi hingga nama baik Pemprov Sumut," ujar gubernur.
Edy menuturkan, bahwa seleksi kecakapan bagi para pejabat merupakan faktor kunci dalam bekerja dan mengembang amanah.
Hal itu bisa dilewati dengan beberapa syarat yang menjadi penekanan baginya, yaitu kejujuran.
“Karena gangguan ada di sana sini dan kita punya nafsu, tetapi Tuhan Maha Tahu," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020
Pelantikan dilakukan di Pendopo Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Sudirman Medan.
Dalam amanatnya, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengingatkan para aparatur sipil negara (ASN) untuk jujur dan berani serta memiliki loyalitas kepada pimpinan.
Gubernur menekankan pentingnya memaksimalkan latar belakang pendidikan tinggi yang dimiliki.
Dasarnya adalah integritas harus dimiliki setiap pejabat yang ada, sehingga bekerja demi rakyat.
"Tunjukkan integritas anda, pasti bisa,” ujar gubernur.
Selain itu, Edy mengingatkan pejabat yang dilantik untuk loyal kepada atasan dengan penuh tanggung jawab dalam mengerjakan tugas.
Termasuk reatif, menanamkan prinsip jemput bola dan semangat meraih prestasi.
" Kalau tidak, maka akan berakibat negatif kepada instansi hingga nama baik Pemprov Sumut," ujar gubernur.
Edy menuturkan, bahwa seleksi kecakapan bagi para pejabat merupakan faktor kunci dalam bekerja dan mengembang amanah.
Hal itu bisa dilewati dengan beberapa syarat yang menjadi penekanan baginya, yaitu kejujuran.
“Karena gangguan ada di sana sini dan kita punya nafsu, tetapi Tuhan Maha Tahu," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020