Dek penahan tanah halaman Masjid Al Ikhlas di Kelurahan Sayur Matinggi, Kecamatan Sayur Matinggi, Kabupaten Tapanuli Selatan amblas akibat arus deras Sungai Batang Angkola di wilayah itu.

"Semakin hari kerusakan dek semakin mengkhawatirkan dan bertambah," ujar Kepala Lingkungan 3, Kelurahan Sayur Matinggi Amal Hasibuan, di Tapanuli Selatan, Kamis (30/4).

Bila kondisi ini dibiarkan begitu saja masyarakat khawatir kerusakan dek yang sejak pekan lalu amblas ini akan semakin parah dan semakin bertambah parah. Sekarang kerusakan dek-nya lebih kurang 10 meter.

Baca juga: Pencarian supir truk yang jatuh ke Sungai Aek Bilah dihentikan, keluarga ikhlas

Baca juga: Koptan Taruna Tani topang ketersediaan stok beras Sumut di tengah COVID-19

"Memang disadari, bila air deras sungai terus menerus menerjang kemudian dek penahan tanah tidak diperbaiki alamat akan mengancam bangunan megah masjid," ujarnya.

Ketua umum Gerakan Maju Pemuda Sayur Matinggi Ahmad Rizal Lubis mengatakan bahwa Masjid Al Iklhas satu-satunya masjid yang ada di kelurahan itu.

"Karenanya masyarakat berharap adanya perhatian untuk perbaikan dari berbagai pihak guna menyelamatkan keadaan masjid satu-satunya di daerah ini," ucap Rizal.

Rizal dan Amal dalam kesempatan ini juga menyampaikan rasa was-was masyarakat apalagi disaat menjalankan ibadah shalat di masjid mengingat air sungai itu sering meluap dan menyebabkan banjir.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020