Presiden Joko Widodo memastikan 285 warga negara Indonesia (WNI) yang telah menjalani observasi selama 14 hari sepulang dari Provinsi Hubei, China, dalam keadaan sehat.

"Itu proses protokol kesehatan dari WHO yang kita ikuti secara ketat. Karantina di Natuna juga ketat diawasi, dicek harian. Sekarang sudah 14 hari, memang protokolnya seperti itu," kata Presiden saat menyampaikan keterangan di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Jumat. 

Baca juga: Korban meninggal akibat virus corona di Hubei terus bertambah

"Jadi kalau sekarang mereka kembali ke masyarakat ya itu dipastikan bahwa prosedur sudah dilalui," tuturnya.

Baca juga: Singapura konfirmasi delapan kasus baru virus corona

Dalam upaya mencegah penyebaran virus corona baru, WNI yang dipulangkan dari Hubei diobservasi selama 14 hari di Natuna, Kepulauan Riau.

Warga yang menjalani observasi di Natuna terdiri atas 237 WNI yang tinggal di Provinsi Hubei, satu warga negara asing suami WNI, lima anggota tim pendahulu KBRI Beijing, dan 42 anggota tim penjemput, termasuk kru pesawat dan petugas kesehatan.
 

Pewarta: Hanni Sofia

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020