Wali kota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan menerima audiensi Kepala Imigrasi Kelas II Pematangsiantar, Victor Manurung beserta rombongan, hari Jumat (31/01) di Rumah Dinas Wali kota Tebing Tinggi.

Audensi Kepala Imigrasi P. Siantar untuk memperkenalkan diri sebagai Kepala Imigrasi Pematangsiantar yang baru sekaligus membahas tentang program kerja yang diharapkan bisa bersinergi dan bekerja sama dengan Pemkot Tebing Tinggi.

Diantaranya kerja sama keikutsertaan dalam program kewaspadaan dini dan dalam membentuk Tim PORA yakni Tim Pengawasan Orang Asing sampai ke tingkat kelurahan. 

Baca juga: Pertamina operasikan dua SPBU di Tol Medan-Tebingtinggi Sumut

Baca juga: Politeknik Negeri Medan buat 1.000 lobang biopori di Tebingtinggi

Wali Kota Tebing Tinggi mengapresiasi dan menilai program tersebut penting untuk disegerakan,juga mendukung perpanjangan kerjasama terkait adanya kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP) Imgrasi Pematangsiantar di Kota Tebing Tinggi guna meningkatkan pelayanan keimigrasian di Kota Tebing Tinggi.

Disampaikan Wali Kota kepada Kepala Imigrasi Pematangsiantar  terkait penanganan apabila ada WNI dari Kota Tebing Tinggi yang mengalami permasalahan di luar negeri. 

Baca juga: Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi: Polisi dan sopir ambulans sudah berdamai

Beliau juga mengharapkan dukungan Imigrasi Siantar terhadap even-even di Kota Tebing Tinggi seperti MTQ Provinsi yang akan segera digelar di Tahun 2020.

Wali Kota juga mengharapkan atensi Imigrasi P. Siantar terkait saat ini Pemko Tebing Tinggi telah banyak bekerjasama dengan luar negeri terkait pembangunan kota, pendidikan dan lain sebagainya seperti toyama city jepang dan lainnya

 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020