Tiga unit rumah tempat tinggal milik warga Gang Kandis, Kelurahan Semula Jadi, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Kota Tanjungbalai ludes terbakar, Kamis (9/1) malam, sekira pukul 23.00 WIB.

Kepala seksi Penanggulangan dan Pemadam Kebakaran Pemkot Tanjungbalai, Wira Surya membenarkan peristiwa kebakaran tersebut.

Menurutnya, penyebab atau asal api masih dalam penyelidikan pihak berwajib. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tetsebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Baca juga: GM.PEKAT-IB minta KPK periksa Wali Kota dan Kepala BKD Tanjungbalai

''Benar, tadi malam kebakaran melanda tiga unit rumah tempat tinggal milik warga Kelurahan Semula Jadi," kata Wira Surya didampingi Katim Rescue Pemadam Kebakaran, Bambang, Jum'at (10/1).

Wira melanjutkan, dalam upaya menjinakkan api, pihaknya  menerjunkan puluhan personel Damkar dan mengerahkan 6 unit mobil Damkar milik Pemkot Tanjungbalai.

Karena lokasi kebakaran berada dalam gang dan jauh dari jalan utama membuat upaya penangan api sedikit mengalami kesulitan.

Baca juga: Pemkot Padangsidimpuan taksir kerugian akibat kebakaran sekitar Rp1 miliar

"Beruntung, atas bantuan warga setempat personel Damkar dapat memadamkan api dalam waktu relatif singkat. Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang turut membantu," kata Wira Surya.

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020