Ardiansyah Samosir, Peserta Didik yang sempat putus sekolah akibat keterbatasan biaya kembali mendapatkan semangat bahagia setelah mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kota Padangsidimpuan.

Baca juga: Putus sekolah bantu orang tua jualan kerupuk untuk penuhi kebutuhan

Penjual kerupuk yang membantu ibunya usai putus sekolah dari SKM Perwis kini menjadi Siswa SDN 200106 Kampung Teleng, Kecamatan Padangsidimpuan Utara.

Hotmi Khairani Nasution (46) ibu kandung Ardiansyah Samosir, mengucapkan terimakasih yang bantuan semua pihak, "semoga bantuan ini akan mengantarkan saya dan anak kami meraih prestasi dan cita-cita tinggi," katanya terharu.

Kabag Humas Pemkot Padangsidimpuan Cahyo, Kamis, mengatakan Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution memerintahkan Dinas Pendidikan Pemkot Padangsidimpuan memfasilitasi Sekolah Ardiansyah  yang sempat putus sekolah tersebut.

Berawal dari adanya pemberiitaan yang diperoleh Dinas Pendidikan Kota Padangsidimpuan terkait peserta didik yang putus sekolah akibat keterbatasan biaya sekolah.
 
Adriansyah Samosir ketika putus sekolah berjualan kerupuk dalam memenuhi kebutuhan kehidupan keluarga. (ANTARA/Khairul Arief)


Peserta didik ini ikut membantu orangtuanya bekerja (berjualan kerupuk) untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

“Mendengar itu, setelah menyampaikan informasi ini dan atas perintah Wali Kota Padangsidimpuan,  Dinas Pendidikan langsung turun menjemput Ardiansyah untuk memfasilitasi segala kebutuhan pendidikannya,” kata Cahyo.

Atas perintah wali kota , Kepala Dinas Pendidikan Pemkot Padangsidimpuan Muhammad Luthfi Siregar, langsung menjemput Ardiansyah Samosir dan Ibunya guna diundang langsung  untuk menerima bantuan dari wali kota yang diserahkan melalui Dinas Pendidikan berupa uang tunai, seragam pendidikan, sepatu, tas dan alat perlengkapan sekolah yang diperlukannya.

“Perintah Wali Kota Padangsidimpuan sesuai dengan komitmen yang disampaikan langsung oleh Wali Kota di acara Hari Guru pada tahun 2018 lalu yang menyatakan bahwa pemkot menjamin  seluruh biaya pendidikan bagi peserta didik yang kurang mamp, serta jangan  yang putus sekolah lantaran tidak memiliki biaya pendidikan, itu komitmen Wali Kota Padangsidimpuan terhadap dunia pendidikan,” jelas Luthfi.

Tidak hanya Ardiansyah , Kepala Dinas Pendidikan juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Padangsidimpuan agar memberitahukan kepada jajarannya apabila menemukan peserta didik yang putus sekolah akibat terkendala biaya.

“Kita juga dari Dinas Pendidikan terus mencari dan menerima informasi pengaduan langsung dari masyarakat. Jika ada yang mengetahuinya bisa menghubungi langsung  Kontak Person Dinas Pendidikan 085275069372 atas nama Kasi Peserta Didik Bidang Pendidikan Dasar. Kita akan fasilitasi seluruh biaya pendidikan anak tersebut secara berjenjang,” tuturnya. 

Dihadapan Kepala Dinas Pendidikan, Sekretaris Dinas Pendidikan, Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Kepala Bidang PTK, Kasi Peserta Didik, Koordinator Pengawas, Plt Kepala SDN 200106 dan Kepala SKM Perwis, ia bercerita cita-citanya ingin menjadi TNI.

“Cita-cita saya ingin menjadi Tentara pak,” ungkap Ardiansyah Samosir yang merupakan Siswa Kelas III SD. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019