Tim Pengendali Ekosistem muda Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) temukan flora dari marga Amorphophallus di kawasan TNBG.
Flora dari suku talas-talasan ini ditemukan di PTN Wilayah III Resort 5 tepatnya di kawasan hutan Desa Sopotinjak Kecamatan Batang Natal.
Amorphophallus adalah nama marga tumbuhan dari suku talas-talasan (Araceae). Bunga dan tumbuhan vegetatifnya (daun) tumbuh bergantian.
Bunganya pada waktu-waktu tertentu mengeluarkan bau bangkai yang keras, sehingga umum dinamai sebagai bunga bangkai.
Jenis Spesies yang ditemukan ini adalah Amorphophallus variabilis BI. Dilokasi juga ditemukan banyak vegetatif berjumlah 23 spesies dari Amorphophallus variabilis BI yang merupakan bakal calon bunga.
Pengendali Ekosistem Muda TNBG, Ifhan Fuadi Rambe saat dihubungi ANTARA, Selasa (21/5) menyampaikan, dengan ditemukannya Amorphopahullus variabilis BI ini telah menambah data spesies flora yang ada dikawasan Taman Nasional Batang Gadis.
Ia menjelaskan, flora ini merupakan pertama kalinya ditemukan sejak TNBG itu ditetapkan.
"Flora ini kita temukan bulan April yang lalu. sejak kita gali potensi yang ada di TNBG baru ini ketemu," ujarnya.
Selain itu pada kawasan tersebut juga terindetifikasi lima jenis kantor semar dan dua diantaranya yang dilindungi.
"Sedangkan untuk Raflesia saat ini TNBG memiliki tiga jenis yakni Rafflesia Arnoldii, Rafflesia Gadutensis dan Raflesia Meijeri," sebut Ifhan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019
Flora dari suku talas-talasan ini ditemukan di PTN Wilayah III Resort 5 tepatnya di kawasan hutan Desa Sopotinjak Kecamatan Batang Natal.
Amorphophallus adalah nama marga tumbuhan dari suku talas-talasan (Araceae). Bunga dan tumbuhan vegetatifnya (daun) tumbuh bergantian.
Bunganya pada waktu-waktu tertentu mengeluarkan bau bangkai yang keras, sehingga umum dinamai sebagai bunga bangkai.
Jenis Spesies yang ditemukan ini adalah Amorphophallus variabilis BI. Dilokasi juga ditemukan banyak vegetatif berjumlah 23 spesies dari Amorphophallus variabilis BI yang merupakan bakal calon bunga.
Pengendali Ekosistem Muda TNBG, Ifhan Fuadi Rambe saat dihubungi ANTARA, Selasa (21/5) menyampaikan, dengan ditemukannya Amorphopahullus variabilis BI ini telah menambah data spesies flora yang ada dikawasan Taman Nasional Batang Gadis.
Ia menjelaskan, flora ini merupakan pertama kalinya ditemukan sejak TNBG itu ditetapkan.
"Flora ini kita temukan bulan April yang lalu. sejak kita gali potensi yang ada di TNBG baru ini ketemu," ujarnya.
Selain itu pada kawasan tersebut juga terindetifikasi lima jenis kantor semar dan dua diantaranya yang dilindungi.
"Sedangkan untuk Raflesia saat ini TNBG memiliki tiga jenis yakni Rafflesia Arnoldii, Rafflesia Gadutensis dan Raflesia Meijeri," sebut Ifhan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019