Tebing Tinggi (Antaranews Sumut)- Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan membuka secara resmi sosialisasi pemetaan kelompok sasaran dalam rangka peran aktif pemerintah daerah dalam upaya pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba, Senin.

Dalam arahannya ia menyampaikan kegiatan itu dilaksanakan untuk mempersatukan persepsi  tentang bagaimana upaya yang harus dilakukan lakukan untuk memberantaskan narkotik di daerah itu.

"Untuk itu kita perlu memberikan apresiasi kepada BNNK Tebing Tinggi yang telah berupaya melaksanakan kegiatan ini serta rapat ini bertujuan yang pertama sasarannya adalah ASN," katanya.

Ia menegaskan harus dilakukan  tes urine bagi ASN di masing-masing OPD serta lakukan pemberdayaan masyarakat melalui pembentukan satgas yang diharapkan ada di setiap kecamatan dan kelurahan.

"Kepada dinas pendidkan agar melakukan sosialisasi kepada semua sekolah-sekolah tentang pentingnya bahaya narkotika bagi kesehatan dan lingkungan," katanya.

Sementara Kabid P2M BNNP Sumut Tuangkus Harianja, mengatakan bahwa dari  3,3 juta orang yang memakai narkoba, menurut data penelitian ternyata 24 persen merupakan pelajar.

Untuk itu kepada semua untuk melakukan tindakan agar nantinya keluarga tidak terkena narkoba dan kepada pemerintah diharapkan untuk melakukan kebijakan dan ikut bersinergi dalam memberantasnya.

"Kita harapkan pelajar kedepan bisa terbebas dari yang namanya narkoba, karena narkoba sangat berbahaya yang bila kita biarkan generasi bangsa kita akan rusak," katanya.

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019