Batubara, (Antaranews Sumut) - Kelangkahan gas elpiji yang terjadi di kabupaten Batubara selama mamasuki bulan suci ramadhan dan menjelang Idil Fitri disejumlah tempat yang ada  di Batubara, jadi perhatian serius Kapolda Sumatera Utara.

Dalam hal itu, Kapolda Sumatera Utara  langsung melakukan Infeksi mendadak mengecek Ketersediaan gas elpiji menjelang Idul Fitri, Kamis (7/6).

Kapoldasu Irjen (Pol) Paulus Waterpaw yang datang bersama sejumlah personil Poldasu disambut Kapolres Batubara AKBP Robinson Simatupang, SH, M.Hum dan Kapolsek Indrapura AKP Habeahan tiba di Stasiun Pengisian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) PT Bagasta Abadi Sentosa di Jalinsum Desa Sukaraja Kecamatan Air Putih guna memastikan ketersedian gas elpiji yang untuk masyarakat menjelang Idil Fitri.
   
Pada pengecekan yang dilakukan  dengan teliti tersebut dimaksudkan agar tidak terjadi kelangkaan gas elpiji menjelang dan saat lebaran tahun ini.

Kapolres Batubara AKBP Robinson Simatupang kepada sejumlah wartawan yang meliput kegiatan tersebut menyatakan kunjungan Kapoldasu murni pengecekan ketersediaan gas elpiji. Dijelaskan Simatupang sebelum ke Batubara, Kapoldasu sudah terlebih dahulu melakukan peninjauan dibeberapa titik seperti di Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi.

Sebelumnya, disejumlah lokasi yang ada di Batubara terjadi kelangkahan gas Elpiji 3 Kg disejumlah tempat yang ada di Batubara, seperti di Tanjung Tiram, Lima Puluh dan Ujung Kubu.

Hal ini disampaikansalah satu Ibu Rumah tangga Asal Tanjung Tiram Siti Sarah, Jumat (08/6). yang menjelaskan selama memasuki bulan Ramadhan, hingga mau Idil Fitri, cukup susah mencari gas.

Saat ditanya apa alasannya, hingga susah mencari gas, Siti tidak tau pasti, yang pasti tidak ada dijual de pangkalan pengecer gas."katanya.

Dia berharap kepada pihak terkait, agar dapat mengatasi keluhan masyarakat selama ini, karena Gas merupakan salah satu kebutuhan dasar rumah tangga, "jadikan lucu saja, kalau kami biasanya sudah pakai gas, sekarang pakai kompor lagi, terus beli minyak tanahnya dimana."cetus Siti sambil bertanya.
 

Pewarta: Erwin

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018