Paluta (Antaranews Sumut) - Calon Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas Utara (Paluta) calon tunggal, Andar Amin Harahap - Hariro Harahap (AnHar) turut menghadiri jalan santai dalam rangka deklarasi kampanye damai pilkada serentak 2018, di Gunung Tua, Kabupaten Paluta, Minggu. 

Kegiatan tersebut digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan hanya diikuti pasangan tunggal Calon Bupati dan Wakil Bupati Paluta.

Deklarasi pilkada damai Kabupaten Paluta ini, tanpa Hoax, SARA dan Money Politik, ucap Ketua KPU Kabupaten Paluta Rahmat Hidayat, Minggu. 

Manfaatkan waktu kampanye dengan sebaik-baiknya, berkampanyelah dengan kejujuran, dialogis dan transparan, masyarakat juga harus semakin cerdas dan menyalurkan hak suaranya sehingga pemimpin kedepan dapat melanjutkan pembangunan yang semakin lebih baik.  

Tujuan dari kegiatan ini mengajak seluruh pihak yang ada untuk bersama-sama menciptakan pelaksanaan pilkada yang damai dan berintegritas, pungkas Rahmat. 

Ketua KPU berharap, dengan kegiatan yang ada, masyarakat juga diharapkan dapat berpartisipasi secara maksimal, khususnya menggunakan hak suaranya dengan baik dalam Pilkada Serentak 2018.

Jangan ada sampai tidak memilih. Mari kita manfaatkan hak suara kita di pilkada 2018 ini. Serta utamanya tidak tergoda dengan rayuan politisasi uang dan Sara, dan kampanye hitam yang merugikan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas Utara, tegas Rahmat. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018