Sipirok,15/4 (Antarasumut)-Bupati Tapanuli Selatan H.Syahrul M.Pasaribu SH tampaknya tidak ingin mau tergerus zaman khususnya penguasaan teknologi yang terus berkembang.

"Kalau 'tak ikuti kita bakal bisa tertinggal informasi,"ungkapnya saat berbincang-bincang dengan Antara, di Sipirok, Jumat.

Tidak saja berguna mendapatkan informasi bahkanponsel pintar seperti yang ia gunakan sekarang memiliki manfaat banyak.

"Untuk memantau kinerja aparatur  cukup kontrol lewat ponsel pintar ini, disamping tiga layar monitor di sejumlah titiik ruangan bupati.

Sebanyak 82 titik Closed Circuit Televesion (CCTV) di pusat Pemkab Tapanuli Selatan terkoneksi langsungponsel pintar Bupati.

"Dengan sistem navigasi satelit seperti Global Position System (GPS) lewat perangkat android kita sudah bisa pantau kapan dan darimana saja pusat Pemkab Tapsel tersebut,"katanya.

Sudah tidak sulit rasanya mengetahui perkembangan aparatur dan situasi 23 gedung Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan sekretariat Tapsel.

Bupati juga ungkap bahwasanya terkait keuangan sudah menggunakan e-Buggeting demikian perizinan yang sudah online. Hal itu mendapatkan pujian dari BPK-RI, DPRD-SU, KPK-RI, bahkan Danrem 023/KS.

"Akhir 2018 target seluruh sistem elektronik menuju e-Gov dalam rangka Good Governance and Clean Government di Tapsel mudah-mudahan tuntas sejalan imbauan Komisi Pemperantasan Korupsi (KPK),"katanya.

Pewarta: Kodir pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017