Sibolga, 15/3 (Antarsumut)-Wali Kota Sibolga, Syarfi Hutauruk menerima audensi Badan Pengurus Cabang (BPC) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Sibolga-Tapteng masa bakti 2017-2019, Rabu siang.

Kehadiran pengurus GMKI Sibolga-Tapteng ini untuk menyampaikan rencana program kerja mereka dua tahun kedepan. 

Selain itu, mereka juga meminta, agar dilibatkan dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan Pemko Sibolga sesuai dengan tuposinya.

Sementara itu Ketua BPC GMKI Sibolga, Jenny Fransiska Manurung dalam pertemuan itu mengatakan, bahwa proses Konpercap sampai dengan pelantikan pengurus BPC GMKI Sibolga berjalan lancar. 

Seiring dengan itu, banyak rencana kerja yang akan dilaksanakan GMKI khususnya dalam menyambut perayaan Paskah yang tinggal beberapa minggu lalu.

Menyikapi hal itu, Walikota Sibolga, Syarfi Hutauruk menyambut baik dengan rencana yang dilakukan oleh BPC GMKI Sibolga. 
Ia menyadari peran penting dari mahasiswa selaku kaum intlektual.

“Saya cukup bangga dengan adik-adik mahasiswa yang mampu menyisihkan waktunya ditengah menumpukkan mata kuliah dan SKS yang dihadapi di kampus. Saya juga sewaktu mahasiswa cukup aktif dalam kegiatan organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang sama-sama bernaung di kelompok Cipayung. Sebagaimana kita ketahui, bahwa GMKI ikut bergabung dalam kelompok Cipayung,”katanya.

Diakui Syarfi, bahwa banyak ilmu dan pengalaman yang didapat dari organisasi. Itu dibuktikan banyaknya para pejabat negeri ini dari kader-kader organisasi. Karena dalam organisasi itu dilatih jiwa kepemimpinan.

“Saya cukup senang dengan rencana kerja dari GMKI Sibolga, apalagi ketua yang terpilih adalah seorang wanita. Silahkan langsung berkoordinasi dengan pantia Paskah Pemko Sibolga. Dan bukan itu saja, masih banyak nanti kegiatan-kegiatan Pemko yang melibatkan  adik-adik dari GMKI,”katanya, seraya berjanji akan membantu GMKI dari kantong pribadinya jika sudah berbuat.

Pewarta: Jason

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017