Rantauprapat, 17/2 (Antarasumut) - Polisi Resor Labuhanbatu mengerahkan ratusan personil untuk mengamankan  dan mengantisipasi kericuhan dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-IX DPD II Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu.

"Marilah kita bersama-sama menyejukan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Labuhanbatu," kata Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SIK, Jumat, usai penandatanganan kesepakatan damai bersama dalam pemilihan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu.

Kapolres mengajak semua pihak agar ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan melarang mobilisasi massa para calon kandidat Ketua Golkar untuk kekondusifan di wilayah hukumnya.

Dalam mengawal pelaksanaan Musda Golkar, pihaknya akan mengerahkan 801 personil dibantu 2 pleton TNI dari Kodim 0209/LB dan 10 orang dari Polisi Milter.

Secara teknis pihaknya menyiapkan 60 personil Brimob yang di datangkan dari Kota Tebing tinggi dan di bantu 60 anggota TNI yang akan disebar di area Musda.

Acara yang berlangsung pada 19 Pebruari 2017 di Permata Land Hotel - Rantauprapat, para personil kepolisian bersenjata lengkap dan berpakaian preman akan disebar di kawasan Simpang Hoklie dan Simpang Janji masing-masing sebanyak 30 personil, 30 personil di Kantor DPD II Partai Golkar, 10 personil masing-masing di kediaman kandidat ketua Golkar.

Diluar arena, 120 personil Satlantas akan menjaga kelancaran arus lalulintas, mereka akan  menututup akses jalan ke areal Musda dan mengalihkanya ke Jalan Masjid dan Jalan Kartini untuk sterilisasi.

Sementara, Ketua DPD II Partai Golkar Labuhanbatu Parinsal Sregar mengharapkan Musda ke IX ini berjalan tertib dan aman.

Dia menampik rumor akan terjadinya kegaduhan dalam pelaksanaan Musda yang melibatkan beberapa tokoh penting di Kabupaten Labuhanbatu, yakni Ellya Rossa Siregar selaku ketua Fraksi Golkar DPRD Labuhanbatu dan Andi Suhaimi Dalimunthe sebagai Wakil Bupati Labuhanbatu sekaligus Ketua OKP Pemuda Pancasila di daerah itu.

"Kandidat Ketua Golkar Labuhanbatu belum ada hingga saat ini, kader Golkar bernama Ellya Rossa Siregar dan Andi Suhaimi Dalimunthe yang dikabarkan akan maju mencalonkan diri sebagai ketua, masih isu," tepis Parinsal.

Menurutnya, untuk menjadi ketua Golkar harus melalui mekanisme yang berlaku, seperti dukungan-dukungan dari para pemilik suara. Dia mempersilahkan kader-kader terbaik untuk mencalonkan diri sebagai ketua.

Selain itu, Parinsal mengucapkan terima kasih kepada pihak Polres Labuhanbatu yang telah memfasilitasi kesepakatan damai bersama "siap kalah dan siap menang" dalam pemilihan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017