Samosir, 17/11 (Antarasumut) - Keluarga korban tenggelam atas nama Fina Butar-butar mendapat tali asih dari Pemerintah Kabupaten Samosir yang diserahkan diserahkan di Aula Kantor Kecamatan Pangururan, Kamis.
     Wakil Bupati, Juang Sinaga didampingi Kepala BPBD, Kabag Kesos, Kabag Humas dan Camat menyerahkan tali asih berupa sipir ni tondi kepada keluarga korban.
      Korban Fina Butar-Butar tenggelam di perairan Danau Toba pada Juni 2016 di Desa Rianiate, Kecamatan Pangururan. 
     Juang Sinaga menyampaikan kata-kata hiburan kepada keluarga supaya tetap pasrah dan tabah menghadapi musibah itu.
     "Siapa pun tidak menginginkan bencana, namun bila hal itu terjadi kita sebagai mahkluk Tuhan hanya bisa pasrah dan tabah," kata Juang Sinaga.
     Juang Sinaga mengajak seluruh masyarakat agar slalu berdoa sehingga bencana tidak pernah terjadi di Kabupaten Samosir maupun di NKRI. 
     Pemberian tali asih berupa sipir nitondi menunjukkan bahwa Pemkab Samosir juga  turut merasakan atau peduli apa yang dirasakan keluarga korban. 


Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016