Kendari, 17/11 (Antara) - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra) memamerkan hasil produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang merupakan mitra binaan pada acara Rakor Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) oleh Kementrian BUMN di Kendari, Kamis.

        Dari sekian BUMN yang ada di Sultra, terdapat enam BUMN yang pamerkan hasil produk UMKM mitra binaan yakni PT Antam, BNI, BRI, PNM, Pertamina dan PT Telkom.

        Penjaga stand  pameran produl binaan dari PT Antam, Salmia Amin, mengatakan dalam kesempatan itu pihaknya hanya menampilkan produk dari beberapa mitra binaan.

        "Tidak semua mitra binaan yang kami tampilkan produknya, karena banyak UMKM mitra binaan kami," katanya.

        Disebutkan, beberapa contoh produk adalah kerajinan pandai besi, makanan ringan, mobiler, dan beberapa jenis produk lainnya.

        UMKM mitra binaan BNI, Pertamina dan Telkom menampilkan produk kain tenun lokal dari beberapa kabupaten kota di Sultra.

Pewarta: Suparman

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016